Rabu, 05 Mei 2010

IHSG.., KAMU BISAAA … !

Hari ini IHSG mengalami terjun bebas, lebih dari 100 point sebuah angka yang “Luar Biasa”…

Banyak prediksi disebutkan sebagai akibat

  • Masalah keuangan di Yunani
  • Indeks kita sudah OverHeating
  • Dan terutama oleh Mundur-nya MenKeu Kita

Untuk alasan pertama dan kedua, kita semua sudah beberapa kali mengalaminya dan selalu optimis untuk dapat melewati-nya

Sedang alasan ketiga, rasanya perlu “Ke-arifan” kita untuk menyikapi-nya. Tapi kata kuncinya pada “Siapa pengganti MenKeu kita .. ?”

Oleh karenanya, saya masih banyak ber-harap dan tetap optimis bahwa kejatuhan IHSG kita hanya sementara

Sebab secara fundamental, perekonomian kita baik secara mikro maupun makro sudah banyak perbaikan dan cendrung sudah mengalami pertumbuhan secara signifikan

Dan semuanya dihasilkan oleh satu team kerja yang “Luar Biasa” dan oleh banyak orang yang “Luar Biasa” pula

Sehingga ketidak hadiran satu orang yang “Luar Biasa” dan digantikan oleh satu team yang “Luar Biasa”, kok rasanya tetap roda akan berjalan lancar-lancar saja

Dan satu catatan penting

  • Saat keadaan sedang jatuh maka merupakan kesempatan untuk koleksi saham-saham dengan fundamental yang baik
  • Sebab umumnya harga memperoleh Discount yang cukup lumayan adanya
  • Tapi tetap hati-hati, dan selalu ingat gunakan “Dana Tak Terpakai” dan “Beli secara Dikit-dikit”

Untuk perlindungan yang ter-aman maka letakan pada

  • Sektor property dengan fundamental dan kinerja yang cukup baik. Seperti : SMRA, ASRI, BKSL, BSDE dan Ciputra group
  • Sektor perbankan dan finance. Seperti pada BBNI, BBRI ataupun BMRI dan ADMF
  • Sektor Cunsumer dan Retail. Seperti INDF,MYOR dan MPPA ataupun RALS

Jauhi dulu sektor pertambangan dan perkebunan sebab akan memiliki fluktuasi yang tajam

Sejauh ini, saya tetap optimis bahwa kita tidak akan mengalami kejatuhan yang “Luar Biasa” seperti beberapa tahun lalu.

Dan saya optimis untuk minggu depan, indeks kita akan perlahan mengalami pemulihan

Sebuah tulisan singkat untuk menenangkan hati kita bersama, dan sebuah yel-yel untuk membangkitkan semangat yaitu :

IHSG ….., KAMU BISAAA …… !

Artikel yang berkaitan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar